Judul | Kebenaran yang Hilang |
Sub Judul | Sisi Kelam Praktik Politik dan Kekuasaan dalam Sejarah Kaum Muslim |
Judul Asli | Al-Haqiqah al-Ghaybah |
Penulis | |
Penerjemah | Novriantoni |
Deskripsi Fisik | 216 halaman |
Penerbit | Balai Penelitian dan Pengembangan Agama |
Kota | Jakarta |
Tahun | 2007 |
ISBN | |
DDC | |
No Panggil | |
Genre/Subjek | |
Bahasa | Indonesia |
Seri | |
Update Terakhir | Selasa, 18 Mei 2021, 8:28 wib |
Betapa banyak ahli sejarah ternama yang tergiring ke arah itu. Mereka tidak menuliskan pena dan pemikiran mereka, metode dan pembahasan mereka, kecuali hanya ke arah yang disenangi oleh para pembaca. Mereka tidak peduli walaupun apa yang mereka lakukan merupakan pengkhianatan terhadap sejarah, akal-budi, bahkan dokumen-dokumen sejarah sekalipun.
Ini adalah perbincangan yang tidak dapat saya elakkan karena begitu banyaknya orang-orang yang mengajak kita kembali ke sistem khilafah dewasa ini. Bukan untuk kepentingan propaganda, mengolok-olok atau pun mengejek, tetapi untuk kepentingan kecermatan dan ketelitian dalam mengungkap kebenaran sejarah.
Buku ini merupakan upaya menyingkap kembali sisi-sisi kelam dari praktik politik dan kekuasaan dalam sejarah kaum Muslim— sejak era Khulafa al-Rasyidin hingga memasuki era Umayyah dan Abbasiyah—yang selama ini jarang terungkap ke khalayak luas, kendati fakta-fakta sejarah itu sesungguhnya telah terekam dalam karya-karya sarjana Muslim klasik. Penulis buku ini menawarkan suatu sudut pandang atau cara pembacaan baru yang kritis terhadap pengalaman praktik politik dan kekuasaan rezim-rezim kaum Muslim, yang selama ini dipandang sebagai zaman keemasan dan kegemilangan sejarah kaum Muslim, yang oleh sebagian kaum Muslim dewasa ini dijadikan sebagai inspirasi dan tipe-ideal bagi upaya mewujudkan suatu model ‘negara-agama’ khilafah pada masa modern.
Daftar Lampiran
|
Hilang 18-Mei-2021, 8:29 WIB |
Baca |
Pesantren Assalafiyyah Mlangi adalah lembaga pendidikan formal berbasis pesantren wajib bording di lingkungan pondok pesantren Assalafiyyah. Hingga saat ini telah berkembang dengan berbagai lembaga pendidikan formal dibawah payung Pondok Pesantren Assalafiyyah Mlangi yaitu; MTs, MA, dan SMK Assalafiyyah.
Alamat : Jl. Kyai Masduqi Mlangi, Nogotirto, Gamping, Sleman - D.I Yogyakarta 55292
Telepon : 081393128882
Email : pengurus@ppasm.com